Dunia Dalam Genggaman
TERLAMBAT ketika saya mengetahui bahwa dunia telah berada dalam genggaman, padahal dunia di tangan telah lama saya rasakan, ketika awal-awal ngeblog dulu, saya sering membuka laman blog saya melalui ponsel Nokia 3100, handphone genggam tercanggih pertama saya yang berlayar warna. Walau berlayar kecil, namun saya bisa merasakan bagaimana nikmatnya ngeblog itu. Waktu itu, saya masih berseragam SMA pertengahan tahun 2007, saya sudah memiliki blog, di kota saya sendiri warnet masih menjadi barang baru, sayapun keseringan membuka blog lewat handphone genggam, pernah juga saya pamerkan halaman blog saya kepada kawan sebangku SMA. Mereka hanya mengangguk terkagum-kagum saja. Setelahnya Tak ada respon apa-apa.